Insiden Lion Air-Airfast Diduga Akibat Lalai

Kementerian Perhubungan menduga insiden serempetan antara pesawat Lion Air dengan Airfast akibat kelalain saat proses parkir.

Juru bicara Kementerian Perhubungan, Bambang S. Ervan, mengatakan saat proses parkir pesawat (push back) ada yang keluar dari jalurnya.

"Kemungkinan yang memarkir pesawat tersebut keluar dari jalur sehingga sayap Lion Air menyerempet ekor Airfast," ujar Bambang kepada Tempo pada Jumat, 24 Agustus 2012.

Bambang mengatakan saat proses parkir teknisnya adalah pesawat ditarik oleh mobil khusus.

Corporate Secretary Angkasa Pura II Trisno Heryadi mengatakan kejadian tersebut terjadi di tempat parkir pesawat Bandara Udara Soekarno Hatta sekitar pukul 03.05. (Baca: Pesawat Lion Air Serempet Airfast)

Trisno mengatakan saat ini Angkasa Pura sedang mendalami penyebab pasti dari insiden tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, hanya saja Trisno belum bisa memastikan berapa total kerugian.

http://id.berita.yahoo.com/insiden-lion-air-airfast-diduga-akibat-lalai-065128637--finance.html;_ylt=AnWlxq2WxEc90HIldjh5oDCOV8d_;_ylu=X3oDMTNvOG9vN2xkBG1pdANNZWdhdHJvbiBCaXNuaXMEcGtnAzcxNzk1N2Y4LTY5ODgtMzJjNC1iMTJhLTE2NmE1MDkwYzA0MARwb3MDMQRzZWMDbWVnYXRyb24EdmVyA2M3MzIxOGExLWVkYjgtMTFlMS1iZmZkLTFiM2I1YjI1YTE2Yw--;_ylg=X3oDMTFrb2Z2bmVrBGludGwDaWQEbGFuZwNpZC1pZARwc3RhaWQDBHBzdGNhdANiaXNuaXMEcHQDc2VjdGlvbnM-;_ylv=3



Related Search