Tunda Pembayaran Bunga Obligasi, BEI Suspensi Saham dan Obligasi Bakrie Telecom

Otoritas Bursa Efek Indonesia (BEI) melakukan penghentian sementara perdagangan efek (suspensi) atas saham dan obligasi PT Bakrie Telecom Tbk (BTEL) pada perdagangan saham Selasa (4/9).  Sebagaimana disampaikan Kepala Divisi Penilaian Perusahaan Surat Utang BEI,  Saptono Adi Junarso,  di keterbukaan informasi BEI, Selasa (4/9).

Kebijakan suspensi tersebut dilakukan dengan pertimbangan surat PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) pada 3 September 2012 mengenai penundaan pembayaran pelunasan dan bunga ke-20 obligasi PT Bakrie Telecom I tahun 2007.

Otoritas bursa melakukan suspensi atas saham dan obligasi dari emiten BTEL. Penghentian sementara perdagangan efek perseroan di seluruh pasar akan dilakukan mulai awal perdagangan efek pada Selasa (4/9) hingga penjelasan lebih lanjut.

Berdasarkan peraturan pencatatan efek Nomor I.A.3 tentang kewajiban pelaporan emiten huruf B angka 10,  maka bursa tetap mencatatkan obligasi BTEL I tahun 2007 hingga emiten dapat melaksanakan kewajiban pelunasan obligasi.

http://financeroll.co.id/news/50335/tunda-pembayaran-bunga-obligasi-bei-suspensi-saham-dan-obligasi-bakrie-telecom



Related Search