Membuka Banyak Akun Facebook Di Browser Google Chrome

Mungkin keterbatasan situs jejaring sosial adalah tidak dapat membuka banyak akun dalam satu browser, tetapi semua itu bisa diakali seperti halnya login multi account di Yahoo Messenger.  Pada kesempatan kali ini penulis akan share sedikit bagaimana cara masuk ke akun Facebook anda dalam satu browser, dalam hal ini browser yang kita akan pakai adalah Google Chrome.  Hal yang mendasari penulis menulis tentang ini karena banyak sekali masyarakat menggunakan FB sebagai sarana berkomunikasi dengan orang lain.  Selain itu terkadang seseorang memiliki lebih dari akun Facebook yang berbeda.

Lain halnya dengan trik yang sudah dibahas sebelumnya mengenai login di YM ternyata Chrome sendiri sudah mengantisipasi hal tersebut dengan menyisipkan fitur khusus agar anda dapat login akun apa saja tidak hanya situs jejaring sosial namun lainnya.  Fitur yang diberikan oleh Chrome tersebut bernama Incognito.  Fitur ini bukan berupa add-on yang harus anda pasang di Chrome tetapi sebuah menu setting/pengaturan di Chrome itu sendiri.

Anda dapat memanfaat kan fitur menu tersebut dengan cara mengeklik menu Setting berupa gambar tombol “Kunci” di pojok kanan atas browser Chrome anda, kemudian silahkan anda pilih menu “New Incognito Window”.  Setelah itu anda akan dihadapkan dengan tab baru window browser Chrome. Namun terdapat perbedaan dengan Tab browser Chrome biasanya, hal tersebut terlihat pada sisi gampar sebelah pojok kiri atas, terdapat gambar “Spy”.  Silahkan anda login akun Facebook anda lainnya dengan tab browser baru Incognito.


http://www.zonateknologi.com/cara-membuka-banyak-akun-facebook-di-browser-chrome.html



Related Search